Program Studi Sastra Inggris Sukes Menggelar Pelatihan Artikel Untuk Konferensi ICOBEST

Program Studi Sastra Inggris, Fakultas Ilmu Budaya UNIKOM telah melaksanakan kegiatan pelatihan manajemen referensi, sumber informasi ilmiah, sitasi dan daftar pustaka dengan menggunakan aplikasi Mendeley pada Kamis, 8 Januari 2026 yang diselenggarakan secara kolaboratif dengan perpustakaan UNIKOM. Kegiatan ini diikuti oleh 30 mahasiswa angkatan 2023 sebagai salah satu persiapan dalam rangkaian pembuatan artikel untuk untuk konferensi internasional atau publikasi jurnal.

Pembuatan artikel merupakan salah satu tahap yang harus dilalui mahasiswa angkatan 2023 untuk menyelesaikan kriteria kelulusan. Para mahasiswa diarahkan untuk membawa laptop masing-masing dan melalui metode interaktif yaitu pembelajaran langsung melalui praktik oleh pengajar. Kegiatan kerja sama yang dilakukan oleh perpustakaan UNIKOM ini bertujuan agar mahasiswa paham dengan penggunaan Mendeley untuk keefektifan dalam proses penulisan artikel.

Dengan diselenggarakannya kegiatan ini, Prodi Sastra Inggris UNIKOM menunjukan komitmennya untuk mempersiapkan para mahasiswanya untuk berkontribusi dalam dunia akademik dan mendorong mahasiswa berpikir kritis.

Berita Lainnya

Belum ada berita terbaru.